Senin, 20 Februari 2012

Minum Dua Gelas Air Sebelum Makan dapat Menurunkan Berat Badan

Minum Dua Gelas Air Sebelum Makan dapat Menurunkan Berat Badan - Ada banyak cara dilakukan untuk menurunkan berat badan, seperti mengurangi porsi makan dan olahraga. Namun ada trik sederhana yang bisa membuat Anda menurunkan berat badan, yaitu minum 2 gelas air sebelum makan. Saat akan menyantap makanan, cobalah minum air putih satu atau dua gelas sebelumnya. Penelitian baru menunjukkan bahwa minum air putih dua gelas sebelum makan adalah cara terbaik untuk mengekang nafsu makan dan membantu Anda menurunkan berat badan. Dalam penelitian terbaru, kami menemukan bahwa selama 12 minggu, pelaku diet yang minum air putih sebelum makan, tiga kali sehari, bisa turun 2,5 kg lebih banyak dibandingkan pelaku diet yang tidak minum dulu. Alasannya sederhana,
Minum dua gelas air putih sebelum makan akan membuat perut Anda terisi dengan zat yang memiliki nol kalori. Hasilnya, orang akan merasa lebih kenyang dan makan lebih sedikit kalori yang terkandung dalam makanan. Tak hanya sebelum makan, memperbanyak minum air putih juga merupakan salah satu cara untuk membantu menurunkan berat badan. Ini menjadi cara yang lebih baik untuk mengganti kebiasaan minum minuman manis yang mengandung kalori tinggi. Meskipun tidak ada jumlah pasti air yang harus diminum, para ahli menyarankan untuk minum air putih tiap kali Anda merasa haus. Ini bisa jadi cara sederhana untuk menurunkan berat badan.
Baca SelengkapnyaMinum Dua Gelas Air Sebelum Makan dapat Menurunkan Berat Badan
loading...

Cara Alami Menurunkan Tekanan Darah

Cara Alami Menurunkan Tekanan Darah  - Tekanan darah tingg telah menyebabkan banyak kematian di seluruh dunia, tapi sebenarnya penyakit ini paling dapat dicegah. Obat-obatan memang dapat menurunkan tekanan darah, tapi juga dapat menyebabkan efek samping seperti kram kaki, pusing, dan insomnia. Untungnya, banyak orang yang berhasil menurunkan tekanan darah tanpa obat. Meskipun tidak menimbulkan gejala, tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko kematian penyakit jantung dan stroke, aneurisma atau tonjolan pda pembuluh darah, penurunan kemampuan mental, dan gagal ginjal.

Cara Alami Menurunkan Tekanan Darah

Berikut ada beberapa cara alami tanpa obat yang jitu untuk menurunkan tekanan darah:
Tarik napas panjang
Pernapasan yang lambat dan melakukan meditasi seperti qigong, yoga dan tai chi akan menurunkan hormon stres kortisol yang dapat mengangkat renin, enzim dari ginjal yang meningkatkan tekanan darah.

Pilih produk kaya kalium
“Kandungan kalium yang banyak terdapat dalam buah dan sayuran merupakan bagian penting dalam program penurunan tekanan darah. Usahakan untuk mendapatkan asupan kalium dari 2.000 sampai 4.000 mg per hari.

Makan cokelat hitam
Coklat hitam mengandung flavanol yang membuat pembuluh darah menjadi lebih elastis. Dalam sebuah penelitian, 18 persen  pasien yang makan cokelat hitam setiap hari mengalami penurunan tekanan darah. Ada baiknya memakan 1/2 ons cokelat hitam setiap hari-hari. Pastikan coklat hitam yang dimakan mengandung setidaknya 70 persen kakao.

Biasakan berjalan kaki
Pasien hipertensi yang membiasakan diri berjalan dapat menurunkan tekanan darahnya dengan cepat sebanyak sekitar 6 mmHg sampai 8 mmHg. Berjalan akan membuat jantung lebih banyak menggunakan oksigen dengan lebih efisien, sehingga tidak berupaya keras memompa darah.

Minum sedikit saja alkohol
Menurut kajian dari 15 penelitian, semakin sedikit minum alkohol, semakin sedikit tekanan darah yang dapat diturunkan. Sebuah penelitian di rumah sakit Boston’s Brigham and Women menemukan bahwa minum alkohol dalam taraf ringan, yaitu seperempat sampai setengah minuman per hari untuk wanita, dapat mengurangi tekanan darah lebih banyak daripada yang tidak minum setiap hari.

Minum teh herbal
Dalam sebuah penelitian oleh Tufts University, peserta yang meminum 3 cangkir teh hibiscus setiap hari dapat menurunkan tekanan darah sistolik sebesar 7 poin dalam rata-rata 6 minggu. Hasil ini setara dengan obat resep. Peserta yang meminum minuman plasebo hanya mengalami penurunan tekanan darah sebesar satu poin.

Minum kopi tanpa kafein
Para ilmuwan telah lama memperdebatkan efek kafein terhadap tekanan darah. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa kafein tidak mempengaruhi tekanan darah, tapi suatu penelitian dari Duke University Medical Center menemukan bahwa konsumsi kafein 500 mg atau sekitar tiga 8 ons cangkir kopi, dapat meningkatkan tekanan darah sebesar 4 mmHg. Efeknya berlangsung hingga menjelang tidur.

Baca SelengkapnyaCara Alami Menurunkan Tekanan Darah
loading...

Cara Efektif untuk Menghindari Berbagai Macam Penyakit Degeneratif

Cara Efektif untuk Menghindari Berbagai Macam Penyakit Degeneratif - Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menghindari berbagai macam penyakit degeneratif. Penyakit yang termasuk dalam kelompok penyakit degeneratif antara lain diabetes melitus tipe 2, stroke, hipertensi, penyakit kardiovaskular, dislipidemia dan lain-lain. Cara yang paling efektif untuk menghindari berbagai penyakit adalah dengan melakukan pola hidup sehat. Memulai kebiasaan pola hidup sehat dapat dimulai dari kebiasaan kecil. Kira-kira kebiasaan kecil apa saja yang dapat dilakukan untuk menghindari berbagai macam penyakit degeneratif?

Cara Efektif untuk Menghindari Berbagai Macam Penyakit Degeneratif

Ada beberapa kebiasaan kecil yang dapat dilakukan untuk menghindari berbagai macam penyakit degeneratif:

Mengonsumsi biji bunga matahari
Jika seringkali mengalami sembelit, yang masalah umum untuk orang dengan diabetes, maka cobalah mengonsumsi biji bunga matahari. Biji bunga matahari dikemas dengan serat dan merupakan sumber protein yang baik. Dengan memilih biji matahari tanpa garam, maka juga dapat aman dikonsumsi penderita tekanan darah tinggi. Biji bunga matahari telah terbukti membantu menurunkan kolesterol. Selain mengonsumsi biji bunga matahari juga sebaiknya disertai makanan sehat lainnya.

Menggunakan piring yang lebih kecil
Beberapa penelitian membuktikan bahwa menggunakan piring yang lebih besar, dapat membuat banyak orang cenderung makan lebih banyak. Untuk mengontrol porsi makan, maka sebaiknya gunakanlah piring dengan ukuran yang lebih kecil. Dengan terhindar dari kegemukan, maka juga dapat terhindar dari berbagai penyakit degeneratif. Karena obesitas menaikkan risiko menderita penyakit degeneratif.

Berpikir positif
Dengan fokus memikirkan hal negatif yang belum tentu terjadi dapat membuat seseorang merasa gelisah atau cemas. Maka, untuk menghindari kecemasan dan kegelisahan, atau bahkan stres, tidak ada salahnya untuk berpikir positif.

Luangkan waktu untuk melakukan teknik pernapasan untuk meredakan kecemasan
Stres dapat memperburuk kondisi penyakit degeneratif. Meredakan kegelisahan, kecemasan, atau stres dapat dengan teknik pernapasan. Teknik pernapasan tersebut dapat dilakukan dengan cara, antara lain:

a. Tarik napas perlahan melalui hidung selama 4 hitungan.
b. Tahan selama 7 hitungan.
c. Buang napas melalui mulut selama 8 hitungan.

Baca SelengkapnyaCara Efektif untuk Menghindari Berbagai Macam Penyakit Degeneratif
loading...

Wanita yang Sering Rematik Akan Lebih Susah Punya Anak

Penyakit rematik, khususnya rheumatoid arthritis (RA) tidak cuma berdampak pada nyeri tulang dan sendi. Pada perempuan, penyakit ini juga mempengaruhi sistem reproduksi sehingga peluang untuk punya keturuDibanding jenis rematik lainnya, RA paling banyak ditemukan pada kaum perempuan. Penyakit ini dipicu oleh gangguan autoimun, sehingga sistem kekebalan tubuh yang seharusnya memerangi kuman justru menyerang jaringan tubuh sendiri khususnya persendian.ebih kecil. Gangguan autoimun lain yang lebih banyak menyerang perempuan daripada laki-laki adalah systemic lupus erythematosus (SLE) atau sering disingkat lupus.


Sama seperti RA, lupus juga terjadi akibat sistem kekebalan tubuhnya terlalu aktif lalu menyerang tubuh sendiri. Kedua penyakit autoimun ini juga bisa mempengaruhi sistem reproduksi. Tidak diketahui pasti alasannya namun diduga keduanya meningkatkan risiko keguguran maupun ketidaksuburan sehingga pengidapnya lebih susah punya anak. Dugaan tersebut dibuktikan lewat sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Arthritis Care & Research baru-baru ini. Penelitian ini melibatkan 1.017 perempuan, termasuk di antaranya adalah 578 orang pengidap RA dan 114 orang pengidap lupus.

Baca SelengkapnyaWanita yang Sering Rematik Akan Lebih Susah Punya Anak
loading...

Titik Akupuntur Kaki

Titik Akupuntur Kaki - Setiap organ tubuh memiliki titik-titik saraf yang terdapat pada keberhasilan pijat refleksi kaki juga ditentukan dengan teknik. Katalog produk: sandal kesehatan / sandal refleksi ( genki husada adalah perusahaan yang bergerak mengecilkan perut portabel rhd-2183 235, 000 pu ls e massager goldhand xft-502 250, 000 sandal terapi titik refleksi kaki. Toko murah – sandal magnetik terdapat 36 bagian saraf telapak kaki yang masing-masing menghubungkan selain pemahaman terdapat simpul-simpul pada keberhasilan titik refleksi kaki. Pijatan kaki bisa merangsang gairah – kompas female setiap organ tubuh memiliki titik saraf yang terdapat pada organ jantung, paru-paru keberhasilan titik refleksi di kaki juga ditentukan dengan teknik.

Liputan6 :: pengobatan lewat tangan pemijat mempunyai pengetahuan tentang titik saraf manusia khususnya pada bagian tangan pemijat akan mengetahui melalui pijatan di pijat refleksi tangan. Pijat tepat, badan segar untuk diketahui telapak manusia memiliki syaraf yang berhubungan dengan organ-organ tubuh yang lainnya dan cara kerja refleksi telapak kaki adalah. penyakit berdasarkan pijatan perbedaan lainnya dengan akupunktur, penekanan hanya dilakukan pada simpul-simpul saraf di telapak tangan kalau suatu dipijat terasa sakit, maka. Home – manado post gambar refleksi kaki didasarkan pada zona syaraf atau santai yang menghubungkan telapak sampai ke ujung kepala, mencakup semua organ penting lainnya.oleh...
Baca SelengkapnyaTitik Akupuntur Kaki
loading...

Nutrisi Terbaik untuk Turunkan Kolesterol Jahat

Jakarta, Kadar kolesterol tinggi dalam darah dapat menjadi faktor risiko penyakit jantung dan pembuluh darah. Kebanyakan penyebab kolesterol tinggi adalah dari makanan, tapi beberapa makanan tertentu justru dapat menurunkannya. Apa saja?
Kolesterol adalah senyawa lemak yang ada dalam darah. Kolesterol yang berguna adalah High Density Lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik yang tidak mengendap di arteri dan melindungi pembuluh darah dari proses Aterosklerosis (terbentuknya plak pada dinding pembuluh darah).
Kolesterol jahat atau Low Density Lipoprotein (LDL) menyebabkan pengendapan di arteri yang bisa memicu penyakit jantung atau stroke. Satu lagi Trigliserida yang jika kadarnya ketinggian bisa memicu tingginya kolesterol.
Kebanyakan kolesterol bisa menimbulkan beragam penyakit saat kolesterol menjadi jahat. Seseorang memiliki kadar kolesterol normal jika ukurannya 160-200 mg, sedangkan masuk kondisi berbahaya jika sudah di atas 240 mg karena bisa menyebabkan stroke.
Berikut beberapa makanan terbaik yang bisa menurunkan kolesterol jahat, seperti dilansir timesofindia, Selasa (14/2/2012):

1. Gandum
Gandum dikenal sebagai makanan penurun kolesterol. Dua porsi gandum dapat menurunkan LDL (kolesterol jahat) sebesar 5,3 persen hanya dalam 6 minggu. Pada dasarnya gandum mengandung zat yang disebut beta-glucan yang dapat menyerap kolesterol jahat.


2. Ikan salmon
Ikan salmon banyak mengandung asam lemak omega-3 yang membantu menjaga kondisi jantung tetap baik dan menjauhkan risiko serangan jantung, kadar kolesterol tinggi, stroke dan meningkatkan kolesterol baik sebesar 4 persen.


3. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan adalah cara terbaik untuk mendapatkan lemak sehat yang diperlukan tubuh Anda tanpa merasa bersalah. Karena lemak yang berasal dari kacang yang alami dan tidak diproses secara kimiawi, dapat membuat jantung sehat, mengenyangkan dan pilihan bergizi.


4. Teh
Teh memiliki antioksidan dan kafein yang lebih rendah daripada kopi. Secangkir kopi mengandung sekitar 135 mg kafein, sedangkan teh hanya mengandung 30 sampai 40 mg per cangkir. Teh membantu dalam melindungi tulang karena kehadiran phytochemical di dalamnya. Ini juga merupakan pertahanan besar terhadap kadar kolesterol jahat LDL.


5. Bayam
Bayam mengandung 13 senyawa flavonoid yang menjauhkan dari risiko kanker, penyakit jantung dan osteoporosis.


6. Minyak zaitun
Minyak zaitun ini memiliki banyak manfaat kesehatan. Minyak ini berisi asam lemak tak jenuh tunggal yang menurunkan kolesterol jahat dan trigliserida, tanpa menurunkan kadar kolesterol baik.


7. Buah delima (pomegranate)
Buah delima adalah antioksidan super yang membantu menjaga tubuh terhadap kerusakan akibat radikal bebas karena faktor metabolisme dan lingkungan. Menurut buku Cholesterol Cures, jus delima dapat memperlambat proses oksidasi kolesterol LDL (Low Density Lipoprotein atau kolesterol jahat) sebanyak 40 persen, dengan demikian menurunkan penumpukan dalam darah dan arteri.

Buah delima juga kaya akan polifenol, yaitu flavonoid yang hadir sebagai pengecil kolesterol umum seperti yang terdapat pada teh hijau.


Baca SelengkapnyaNutrisi Terbaik untuk Turunkan Kolesterol Jahat
loading...

Jumat, 17 Februari 2012

Menurunkan Berat Badan | Obat Pelangsing

Dalam permasalahan berat badan berkaitan dengan mengkonsumsi berbagai macam obat pelangsing sering menemui jalan buntu. Sebagai konsumen obat pelangsing, anda jadi menginginkan suatu hal yang lebih dimana setiap program diet yang dijalani dapat mencapai tujuan anda. Berat tubuh ideal tentu saja menjadi impian setiap manusia normal, sedianya setiap konsep memberikan anda berbagai macam motivasi, contohnya saja; mengkonsumsi beberapa produk herbal, sampai kepada perencanaan diet ketat. Obat Pelangsing merupakan sebuah contoh obat-obatan yang dapat Anda percayai untuk mendukung program anda dalam menurunkan berat badan.

"...Obat Pelangsing merupakan sebuah contoh obat-obatan yang dapat Anda percayai untuk mendukung program anda dalam menurunkan berat badan...Anda dapat melihat komposisinya pada setiap kemasan produk obat pelangsing..."


Beberapa tips berikut ini bisa dijadikan referensi dalam memilih obat pelangsing, agar tidak salah mengkonsumsi:

1. Periksa formulasi kimia dalam obat,
Hindari mengkonsumsi obat yang mengandung bahan kimia terlalu tinggi. Anda dapat melihat komposisinya pada setiap kemasan produk obat pelangsing, dengan begitu akan membantu Anda terhindar dari efek samping dari zat kimia yang membahayakan tubuh serta perkembangan sel-sel Anda. Obat herbal dalam hal ini dapat menjadi prioritas utama Anda, tentunya dibutuhkan analisa mendetail.

2. Dapatkan hasil maksimal dengan mengkonsumsi obat secara teratur,
Dengan mengkonsumsi obat sesuai dosis yang ditentukan dan memakannya secara teratur memudahkan tubuh anda mencerna obat secara baik, insya Allah akan mendapatkan hasil yang maksimal.

3. Konsultasi dengan dokter pribadi
Dokter akan melakukan analisa mendetail terlebih dahulu dan proses diet yang paling ideal untuk Anda jalani.

Tidak ada yang mengatakan menurunkan berat badan dapat dilakukan secara instan, tentu semuanya melalui berbagai macam proses. Untuk itu kita harus dapat bersabar menjalaninya.
Baca SelengkapnyaMenurunkan Berat Badan | Obat Pelangsing
loading...

Tinjauan Medis Terhadap Obat Pelangsing


Dari produk obat-obatan yang beredar tentu saja dipandang dari berbagai sisi memiliki aspek positif dan negatif. Ketika kita mulai mengaitkan kesehatan dengan produk obat seperti apa yang pantas untuk dikonsumsi, hal ini membawa kesan bahwa tidak setiap obat dapat bermanfaat maksimal bagi setiap orang. Obat dapat menyembuhkan berhajat kepada Allah swt., namun Allah swt menyembuhkan tidak berhajat kepada obat. Yang menjadi dasar pemikiran adalah setiap obat pasti akan mengandung unsur kimiawi, baik kadarnya sedikit maupun banyak.



Sebagai konsumen yang baik, tentunya Anda dituntut waspada dalam memilih produk obat-obatan dewasa ini. Kadangkala Anda disarankan untuk peka dan menggali sumber informasi tentang informasi obat-obatan, bukan sekedar informasi dari iklan saja. Dari sisi media, tentu saja tidak ada hal yang bersifat kebetulan atau berangkat dari hal "tebakan" saja. Sisi medis merupakan sebuah sisi penting di dalam ilmu pengetahuan, tentang apa dan bagaimana proses menuju sehat yang didambakan setiap orang akan wujud. Obat pelangsing yang ada dan beredar di pasang saat ini relatif aman untuk dikonsumsi, sebab sebagian besar produk yang dipasarkan sudah merunut pada regulasi Departemen Kesehatan terkait. Ditambah peninjauan kembali oleh Badan Regulasi Keamanan Obat-Makanan yang ada di setiap negara.

Terlepas dari hal tersebut, Anda juga disarankan untuk mengetahui obat-obatan yang bisa dikategorikan sebagai produk palsu, diantaranya sebagai berikut:
  • Tidak memiliki sertifikasi dari badan regulasi formal atau pemerintah setempat,
  • Paket kemasan tidak disertai hologram yang menunjukkan keaslian produk,
  • Harga yang terlalu murah dibandingkan obat sejenis lainnya,
  • Teliti lingkungan penjualan dan pemasaran obat-obatan tersebut, 
  • Waspadai produk obat dari luar negeri (import).

Semua faktor tersebut menjadi kesadaran bersama, karena banyak orang ingin berat tubuhnya ideal dengan mengkonsumsi Obat Pelangsing yang dibelinya dipasaran, namun setelah lama mengkonsumsi tidak memberikan efek yang signifikan, namun malah memberikan efek samping yang berbahaya. Sudah barang tentu, berbagai macam produk obat pelangsing juga memiliki kontra indikasi, tetapi selama kontra indikasi tersebut masih dalam batas kewajaran yang diterima oleh tubuh, hal tersebut bukan menjadi masalah besar.

Menurunkan Berat Badan untuk mewujudkan berat badan ideal tentu saja melewati beberapa proses dan bisa dikatakan tidak sebentar. Jadi, jika Anda menemukan produk obat pelangsing yang dapat bekerja secara instan, dalam artian tidak dapat diterima logika, saran medis sebaiknya Anda tinggalkan produk tersebut dan kembali memilih produk obat yang disarankan oleh kalangan medis.

Obat Pelangsing Lida Daidaihua - obat pelangsing kapsul yang terbuat dari tumbuh-tumbuhan alami di Yunnan, dali china dan telah diracik oleh balai pengobatan dan kecantikan dari cina untuk memenuhi kebutuhan para wanita ataupun pria aman untuk tampil langsing ideal.

Pemesanan hubungi:
- 02171555145
- 02747006509
- 08176665975
- 081221618998
- BB: 2697542A

Atau kunjungi web: http://www.obatkosmetik.net/2011/05/pelangsing-badan-lida-daidaihua.html
Baca SelengkapnyaTinjauan Medis Terhadap Obat Pelangsing
loading...

Kamis, 09 Februari 2012

Cara Mencegah Kadar Gula Darah Tinggi

Cara Mencegah Kadar Gula Darah Tinggi - Mengendalikan kadar gula darah agar tetap normal memang cukup sulit, karena banyak hal yang mempengaruhi. Tapi jangan khawatir, ada beberapa cara yang bisa dilakukan Kadar gula darah yang tinggi tidak hanya dipengaruhi oleh makanan, karena demam atau stres dapat meningkatkan gula darah meskipun sementara. Ketika kadar gula darah tinggi biasanya muncul perasaan cemas atau menyalahkan diri sendiri.gula darah tinggi.

Cara Mencegah Kadar Gula Darah Tinggi

Berikut ada beberapa hal yang dapat dilakukan ketika gula darah terlalu tinggi:

Mencari pola
Jika gula darah tinggi di pagi hari pada satu saat, hal tersebut bukan merupakan masalah besar. Jika terus terjadi, dengan peningkatan cukup bermakna. Ketika terjadi peningkatan gula darah yang cukup sering, maka hal yang terpenting adalah mencari pola. Kalau gula darah tinggi setiap pagi, mungkin berarti hati memproduksi terlalu banyak gula pada malam.

Tes gula darah sebelum makan dan 2 jam setelah makan
Tes ini dapat untuk mengetahui seberapa baik obat mengendalikan gula darah. Tes ini juga akan menjelaskan jenis makanan yang meningkatkan gula darah dan dengan demikian harus dihindari.

Meninjau ulang makanan dan minuman yang telah dikonsumsi
Ketika mendapati pemeriksaan gula darah cukup tinggi, maka perlu meninjau ulang makanan atau minuman yang telah dikonsumsi. Setelah menemukan hal yang mungkin menjadi pemicunya, maka sebaiknya menghindari makanan tersebut.

Membuat beberapa perubahan kecil
Mungkin dapat mencoba untuk mendapatkan lebih banyak olahraga, atau membatasi karbohidrat.

Pertimbangkan untuk konsultasi dengan dokter
Jika berpikir telah melakukan banyak cara untuk mengendalikan kadar gula darah, namun tidak berhasil. Sebaiknya konsultasi dengan dokter dan mengonsumsi obat-obatan tertentu sesuai yang diresepkan.

Diabetes adalah penyakit progresif dari waktu ke waktu, sel-sel beta dalam pankreas yang memproduksi insulin dapat berhenti membuat insulin. Dokter akan menganalisis lebih mendalam dan melakukan pengujian tambahan untuk mengetahui apakah ada masalah yang lebih besar.

Baca SelengkapnyaCara Mencegah Kadar Gula Darah Tinggi
loading...

Pemicu Cedera Paling Umum Saat Olahraga

Pemicu Cedera Paling Umum Saat Olahraga - Olahraga seharusnya membuat tubuh jadi sehat dan bugar, tapi kadang seseorang suka mengabaikan hal kecil yang bisa memicu cedera. Ini 4 kesalahan yang paling umum dilakukan saat olahraga. Cedera yang dialami seseorang bisa membuatnya berhenti berolahraga dan membutuhkan waktu lama untuk penyembuhan.

Berikut beberapa kesalahan yang umum dilakukan orang ketika sedang olahraga:
Salah posisi saat jongkok

Beberapa orang kadang mengeluh mengalami nyeri lutut setelah olahraga, hal ini kebanyakan disebabkan olah salahnya posisi tubuh saat sedang berjongkok. Jika sumbu lutut berada di depan kaki, maka bisa memicu timbulnya nyeri. Sebaiknya menjaga lutut agar tetap berada di belakang pergelangan kaki.

Berlari terlalu cepat
Jika sedang berlari menuruni bukit, secara refleks seseorang akan berlari cepat. Kondisi ini membuat orang bergantung pada paha belakang untuk melawan paha depan, jika lemah maka ia tidak bisa mentolerir saat memutar atau terjadi ketidakstabilan yang memicu risiko sakit di lutut, pergelangan kaki dan cedera ACL di ligamen lutut.

Sakit punggung karena salah berdiri
Jika seseorang sebelumnya tidak aktif, maka mengangkat beban bisa membebani cakram di tulang belakang. Berdiri dengan posisi terhuyung, yang secara alami seseorang akan memperpanjang punggung dengan posisi pinggul ke depan, sehingga punggung berada dalam posisi alami.

Tidak melakukan pemanasan
Kebanyakan orang memiliki energi penuh sehingga ingin langsung latihan atau olahraga dan melewatkan pemanasan. Kondisi ini bisa memicu orang mengalami cedera karena otot dan sendi masih kaku.
Baca SelengkapnyaPemicu Cedera Paling Umum Saat Olahraga
loading...

Cara Menghilangkan Lemak Perut dengan Cepat

Cara Menghilangkan Lemak Perut dengan Cepat - Lemak yang menumpuk di perut tidak hanya mengganggu penampilan tapi juga menimbulkan berbagai risiko penyakit berbahaya. Untuk menghilangkan lemak perut dengan cepat, Anda bisa mencoba circuit training. Circuit training merupakan gabungan antara latihan kardiovaskular dan latihan angkat beban, komponen aerobik dan anaerobik, yang dilakukan secara berurutan. Kedua latihan tersebut merupakan cara paling efektif untuk mengurangi lemak di bagian perut. Banyak ahli kebugaran yang merekomendasikan circuit training untuk menurunkan berat badan, khususnya menghilangkan lemak di bagian perut. Bila Anda benar-benar serius melakukannya, lemak perut bisa kempes dalam waktu 1 minggu. Tak hanya, circuit training juga bermanfaat bagi pria yang ingin membesarkan otot.

Cara Menghilangkan Lemak Perut dengan Cepat

Ada beberapa contoh latihan circuit training yang bisa Anda lakukan secara berurutan:
Push-up
Jika perlu, Anda bisa melakukan berbagai versi modifikasi push-up, mulai dengan lutut yang kontak dengan lantai, push-up dengan satu tangan atau modifikasi push-up lainnya.


Jumping jack
Melompat beberapa kali dengan merenggangkan tangan dan kaki.

Squat dumbbell press
Angkat barbel sambil berdiri dengan kaki selebar bahu, jongkok, kemudian bangun dengan menekan barbel lurus ke atas kepala. Ketika kembali jongkok, turunkan barbel. Anda dapat lakukan dengan barbel di salah satu tangan atau di keduanya.


High knee
Jalan di tempat, angkat lutut setinggi pinggang (atau setinggi yang Anda bisa) dan gerakkan tangan.Circuit training juga bisa dilakukan di pusat kebugaran dengan menggunakan alat-alat yang lebih canggih. Intinya, circuit training dilakukan dengan menggabungkan beberapa latihan kekuatan (seperti angkat barbel) dan latihan kardio (seperti aerobik, treadmill) secara berurutan. Lakukan masing-masing latihan selama 45 sampai 60 detik, lalu beri jeda istirahat selama 30 detik dan lanjutkan dengan latihan berikutnya dengan rentang waktu yang sama. Jika Anda benar-benar ingin membakar lemak, Anda bisa melakukannya tanpa jeda waktu istirahat antar latihan.
Baca SelengkapnyaCara Menghilangkan Lemak Perut dengan Cepat
loading...

Masalah Darah Tinggi bisa Diatasi dengan Minum Teh Hitam

Khasiat Minum Teh Hitam - Tekanan darah tinggi (hipertensi) dialami banyak orang dan untuk amannya orang tetap disarankan punya tekanan darah normal di level 120/80 mmHg. Masalah tekanan darah tinggi ini salah satunya bisa diatasi dengan minum teh hitam. Teh telah dipercaya memiliki banyak manfaat. Teh juga memiliki berbagai jenis, serta memiliki manfaatnya masing-masing. Orang yang secara teratur minum teh hitam dapat mengambil manfaat dari sedikit penurunan tekanan darah. Meskipun penelitian tidak dapat mengidentifikasi komponen spesifik dari teh yang mungkin dapat menyebabkan penurunan tekanan darah.

Minum Teh Hitam

Namun penelitian terakhir menunjukkan bahwa, flavonoid, yaitu senyawa yang ditemukan dalam banyak tanaman seperti teh, adalah baik untuk kesehatan jantung. Tidak ada salahnya untuk mencoba mengonsumsi teh hitam secara teratur, mengingat manfaat yang dapat diperoleh. Penelitian tersebut telah melibatkan 95 orang Australia secara acak dengan tekanan darah normal untuk dua kelompok. Satu kelompok minum teh hitam dan yang lain minum minuman dengan rasa yang sama dan mengandung kafein. Sebelum penelitian dimulai, tekanan darah peserta sepanjang hari adalah sekitar 121/72 mmHg. Pembacaan tekanan darah kurang dari 120/80 mmHg dianggap normal. Tekanan darah tinggi didefinisikan dengan tekanan darah diatas 140/90 mmHg.

Sedangkan orang dengan tekanan darah di antara dua kategori tersebut dikatakan memiliki pra-hipertensi. Setiap kelompok diinstruksikan minum minuman 3 kali per hari selama 6 bulan. Setelah 6 bulan darah tekanan darah sistolik peminum teh turun 2 mmHg, dan tekanan darah diastolik juga turun sekitar 2 mm Hg. Sementara penurunan tekanan darah umumnya baik, penurunan 2 mmHg tidak cukup signifikan untuk membawa seseorang dengan tekanan darah tinggi keluar dari zona bahaya. Memang hanya dijumpai penurunan kurang bermakna dari tekanan darah karena minum teh hitam, tidak seperti hasil dari obat penurun tekanan darah.

Tekanan darah sistolik (tekanan darah ketika jantung memompa/batas atas) pada kelompok plasebo meningkat sekitar 1 mmHg dan tekanan darah diastolik (tekanan ketika jantung relaksasi/batas bawah) juga meningkat sekitar 0,5 mmHg. Untuk memperhitungkan pengaruh potensial dari makanan lain, para peserta tidak diperbolehkan mengonsumsi makanan kaya flavonoid seperti apel, anggur, cokelat hitam dan anggur empat minggu sebelum dan selama penelitian.
Baca SelengkapnyaMasalah Darah Tinggi bisa Diatasi dengan Minum Teh Hitam
loading...

Mengkonsumsi Tiga Asupan Sebelum Berolahraga

Apakah Anda ingin olahraga yang lakukan lebih efektif? Sangat penting untuk memiliki ‘bahan bakar’ sebelum berolahraga. Caranya adalah dengan mengonsumsi asupaan yang merupakan kombinasi dari protein dan karbohidrat. Keduanya, seperti dilansir dari FitSugar, akan membuat tubuh Anda lebih fit dan tak mudah kelelahan saat menjalani sesi latihan. Untuk itu, konsumsi saja tiga asupan ini sebelum Anda berolahrga.


Ada tiga asupan yang Anda konsumsi sebelum berolahraga:
Dark chocolate
Cukup konsumsi sepotong coklat ukuran kecil, jika Anda butuh energi ekstra. Coklat mengandung zat flavonoid yang disebut epicatechin. Menurut penelitian, zat ini bisa membantu mengatasi kelelahan saat berolaharaga. Anda cukup mengonsumsi dark chocolate seberat 5 gram sebelum berolahraga.
Kopi
Kabar gembira bagi pecinta kopi. Minuman satu ini juga bisa diandalkan menjadi ‘bahan bakar’ untuk berolaharaga. Kafein bersifat membangkitkan energi dan terbukti meningkatkan kecepatan dan proses pembakaran lemak. Sebaiknya, Anda minum kopi 30 menit sebelum berolahraga, untuk hasil terbaik.
Kismis
Jangan terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat kompleks dan protein sebelum olahraga. Itu karena, bisa memicu masalah pencernaan. Lebih baik, Anda mengonsumsi cemilan sehat, yang mengandung karbohidrat simpel, contohnya 25 gram kismis. Kismis juga mengandung vitamin, mineral, dan serat tinggi.asih adanya masalah gizi kurang terutama yang kronis & akut pada beberapa kelompok masyarakat, serta timbulnya…
Baca SelengkapnyaMengkonsumsi Tiga Asupan Sebelum Berolahraga
loading...

Waspada, Stroke Intai Kaum Muda

BLOG-KESEHATAN TRICAJUS. Jakarta: Serangan stroke semula diyakini hanya menyerang orang yang sudah berusia lanjut, tetapi belakangan ini juga bisa terjadi pada orang berusia muda, sehingga politikus Irzen Okta (50) dapat saja tiba-tiba meninggal karena terserang stroke.

Saat ini, usia muda bukan jaminan stroke dan serangan jantung tidak bisa terjadi. Sebab, banyak perubahan yang terjadi, baik gaya hidup maupun kondisi lingkungan.

Irzen Okta adalah nasabah Citibank yang meninggal karena pecahnya pembuluh darah akibat stroke. Sementara itu, beberapa orang terdakwa sedang diadili di Jakarta karena diduga membunuh politikus itu.
Dokter ahli jantung Dari Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), dr Robinson Harahap dalam keterangannya yang diperoleh di Jakarta, Rabu (18/1), mengatakan stroke dalam dunia kedokteran seperti serangan jantung bisa terjadi disebabkan oleh menyempitnyapembuluh darah.

Dalam keadaan stres, maka seseorang mudah terkena stroke atau serangan jantung, terutama jika ada penyumbatan pada pembuluh darah yang mengalir baik ke jantung maupun ke otak, katanya.

Karena pada saat stres, menurut dokter Robinson Harahap, otak memerlukan banyak oksigen sehingga memaksa jantung bekerja lebih cepat untuk mengalirkan darah yang membawa oksigen ke otak.

“Situasi itu berbahaya, terutama ketika darah tidak bisa mengalir dengan baik akibat adanya penyempitan pembuluh darah,”ucapnya.

Hal itulah, lanjut Robinson, yang membuat pembuluh darah pecah karena tidak bisa menahan tingginya tekanan darah. “Selain stres, maka stroke atau serangan jantung juga biasanya terjadi pada orang yang kurang berolahraga, merokok, diabetes, obesitas (kelebihan berat badan), dan berusia di atas 40 tahun,” ujar Robinson.

Robinson mengatakan jika yang tersumbat pembuluh darah ke otak, maka itulah yang disebut stroke. Sementara, jika yang tersumbat adalah pembuluh darah ke jantung, maka kondisi itu disebut serangan jantung. Tetapi Keduanya bisa mengakibatkan kematian secara mendadak.


Dalam kasus serangan stroke secara mendadak, jika pembuluh darah di sekitar otak sudah pecah, maka itu berakibat fatal bagi korban. Tanda-tandanya adalah napas seperti mengorok dan mulut berbusa. Kondisi itulah yang terjadi pada kasus kematianIrzen Okta.

Makanan Siap Saji

Sementara itu pakar kesehatan masyarakat Universitas Indonesia dr Budi Hartono menjelaskan gaya hidup masyarakat kota yang gemar menyantap makanan siap saji telah meningkatkan faktor resiko seseorang terkena serangan stroke atau jantung.

Hal itu terjadi lantaran LDL (Low Density Lipoprotein), yang ada di dalam makanan siap saji, mengendap di dalam pembuluh darah, ujarnya.

Budi menjelaskan LDL sebenarnya diperlukan oleh tubuh, tetapi dalam jumlah yang sedikit. Bahkan tubuh pun memproduksi LDL, sehingga bisa dibayangkan apa jadinya jika seseorang mengkonsumsi terlalu banyak makanan yang banyak mengandung LDL.

Selain kebiasaan mengkonsumsi makanan yang tidak sehat, kesibukan masyarakat perkotaan juga membuat orang kota tidak lagi sempat untuk berolahraga. Situasi itu diperparah dengan semakin buruknya kondisi lingkungan saat ini. Misalnya saja, udara kota yang dihirup seseorang sudah tercemar oleh polutan. Udara menjadi salah satu faktor risiko yang sulit dikendalikan, tuturnya.

Berbeda dengan faktor kebiasaan makan, yang semestinya bisa dikendalikan, menurut Budi, faktor risiko serangan stroke dan jantung menjadi pilihan bagi masing-masing orang. Misalnya saja, katanya, orang bisa memilih makanan yang berbeda, meskipun makan di rumah makan yang sama, sehingga faktor risiko serangan pun berbeda untuk setiap orang.

Tetapi jika ditinjau dari faktor kualitas udara yang dihirup, orang tidak bisa memilih. Meskipun orang tersebut hanya ingin menghirup udara bersih saja tanpa karbon monoksida atau polutan lain, namun bila kualitas udara di sekelilingnya tidak memenuhi keinginannya, maka terpaksa ia harus bernafas dengan udara kotor, katanya.

Budi mengatakan, udara yang tercemar karbon monoksida atau polutan lain, seperti udara di Jakarta, bisa membuat oksigen di dalam darah terdesak. Atau dengan kata lain, darah lebih suka membawa karbon monoksida ketimbang oksigen.

Akibatnya ialah tubuh pun kekurangan oksigen. Salah satu cirinya adalah mudah lelah. Situasi tersebut direspon oleh Jantung dengan mempercepat aliran darah ke seluruh tubuh. Bisa dibayangkan, apa yang akan terjadi, jika pembuluh darah tersumbat, ucapnya.

Penyumbatan pembuluh darah sendiri diakui, baik oleh Dr Robinson maupun Budi, tidak terjadi seketika, melainkan penumpukan dari beragam faktor resiko. Tetapi pada situasi tertentu, saat jantung dipicu untuk bekerja lebih keras, penyumbatan pembuluh darah bisa berakibat fatal.

Kondisi tersebut mudah terjadi saat seseorang tertekan, baik secara fisik maupun psikis. Meskipun tidak dipicu oleh kekerasan fisik, emosi yang memuncak bisa menyebabkan tekanan darah meningkat. Pada saat itu, jika terjadi penyumbatan aliran darah, maka pembuluh darah bisa pecah, kata Budi.


Baca SelengkapnyaWaspada, Stroke Intai Kaum Muda
loading...

GEJALA - GEJALA KANKER

GEJALA – GEJALA KANKER

Timbul Rasa Nyeri
Pada awal mulanya tidak sakit selanjutnya timbul rasa tidak nyaman hingga timbul rasa sakit. Ada juga kanker yang tidak menimbulkan rasa sakit.
Mengalami Pendarahan
Jika timbul pendarahan yang tidak pernah timbul sebelumnya (buang air besar disertai darah, buang air kecil disertai darah, pendarahan dalam tubuh seperti pada paru-paru yang menyebabkan batuk darah) sebaiknya segera periksakan ke dokter dan lakukan tes.
Penurunan Berat Badan dan Mengalami Lelah
Tergantung perkembangan kanker. Ada yang nafsu makannya baik akan tetapi mengalami penurunan berat badan, dan jaga ada tidak nafsu makan. Biasanya akan merasakan lelah meskipun melakukan aktifitas ringan.
Pembengkakan Kelenjar Getah Bening
Pembengkakan pada Kelenjar getah bening yang kemungkinannya tidak menyakitkan.
Mengalami Depresi
Terjadinya depresi yang berhubungan munculnya gejala dan timbul rasa sakit, rasa was-was dan beberapa kanker memang dapat mempengaruhi otak sehingga menyebabkan depresi.
Gejala Neurologis dan Muskular (saraf dan otot)
Kanker bisa menyebabkan beberapa gejala penyakit saraf dan otot. Gejala pada otak biasanya pusing, pening, sakit kepala, mual, perubahan pada penglihatan.
Gejala pada Pernafasan
Kesulitan bernafas, batuk, atau pneumonia, pendara

Baca SelengkapnyaGEJALA - GEJALA KANKER
loading...

Gejala Kanker / Tumor Otak dan Pencegahannya


Anatomi otak manusia

Otak adalah pusat kehidupan. Segala aktivitas kehidupan, hingga yang sekecil-kecilnya, hanya bisa terjadi melalui mekanisme yang diatur oleh otak. Dalam waktu yang bersamaan otak harus menjalankan beribu-ribu aktivitas sekaligus. Saat tiba-tiba mendengar suara klakson dari belakang maka secepat kilat otak menyuruh kaki meloncat ke tepi, menyuruh leher menoleh ke belakang, menyuruh mata membelalak, menyuruh otot-otot menegang untuk mengatasi situasi darurat, menyuruh jantung memompa darah lebih kencang, menyuruh hidung tetap bernafas, dan masih banyak lagi yang harus diaturnya, bahkan terkadang masih sempat-sempatnya menyuruh mulut memaki….
otak_manusia.  Semua itu dapat dilaksanakan bersamaan karena diatur oleh bagian otak yang berbeda-beda. Ya, otak memiliki banyak bagian yang memiliki fungsi berbeda-beda. Secara garis besar otak terbagi atas tiga bagian, yaitu otak besar (cerebrum), otak kecil (cerebellum), dan batang otak (brain stem). Masing-masing bagian terbagi lagi menjadi bagian-bagian yang lebih kecil, lebih kecil lagi, dan lebih kecil lagi. Seperti bagian-bagian tubuh lain, otak bisa terkena tumor maupun kanker. Bedanya, jika pada bagian tubuh lain tumor jinak kadang tidak mengganggu dan tidak berbahaya, di otak tumor jinak pun bisa sangat mengganggu dan membahayakan nyawa.
Banyaknya bagian otak yang memiliki fungsi pengaturan tubuh yang berbeda-beda membuat tumor dan kanker otak memiliki gejala yang sangat variatif. Gejala yang muncul sangat tergantung di bagian otak mana tumor tersebut muncul.
Gejala umum tumor dan kanker otak adalah sebagai berikut:
Gejala Serebral Umum
Dapat berupa perubahan mental yang ringan (psikomotor asthenia), yang dapat dirasakan oleh keluarga dekat penderita berupa: mudah tersinggung, emosi, labil, pelupa, perlambatan aktivitas mental dan sosial, kehilangan inisiatif dan spontanitas, mungkin diketemukan ansietas dan depresi. Gejala ini berjalan progresif dan dapat dijumpai pada 2/3 kasus.
Nyeri Kepala
Diperkirakan 1% penyebab nyeri kepala adalah tumor otak dan 30% gejala awal tumor otak adalah nyeri kepala. Sifat nyeri kepala bervariasi dari ringan dan episodik sampai berat dan berdenyut, umumnya bertambah berat pada malam hari dan pada saat bangun tidur pagi serta pada keadaan dimana terjadi peninggian tekanan tinggi intrakranial. Adanya nyeri kepala dengan psikomotor asthenia perlu dicurigai tumor otak.
Muntah
Terdapat pada 30% kasus dan umumnya meyertai nyeri kepala.Bangkitan kejang dapat merupakan gejala awal dari tumor otak pada 25% kasus, dan lebih dari 35% kasus pada stadium lanjut. Diperkirakan 2% penyebab bangkitan kejang adalah tumor otak.
Perlu dicurigai penyebab bangkitan kejang adalah tumor otak bila:
- Mengalami status epilepsi
Bangkitan kejang ditemui pada 70% tumor otak di korteks, 50% pasien dengan astrositoma, 40% pada pasien meningioma, dan 25% pada glioblastoma.
Pencegahan Kanker/Tumor Otak
Dr Amarullah Siregar PhD meyakinkan bahwa Penyakit kanker dapat dicegah dengan cara hidup sehat, serta mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung proxeronin, zat yang sangat baik dalam mengontrol pembelahan sel secara sempurna. Salah satu cara antisipatif yang paling efektif adalah dengan mengonsumsi tricajus. Jus ini kaya akan kandungan proxeronin dan antioksidan yang terbukti mampu memproteksi radikal bebas serta meningkatkan metabolisme tubuh.
Selain mampu menormalkan fungsi sel dan meregenerasikan sel dengan baik, kandungan bioaktif (damnacanthal dan anthraquinone) pada jus noni juga mampu membunuh sel kanker serta menghentikan penyebarannya.
Menurut Dr Amarullah Siregar PhD kemampuan TRICAJUS dalam menormalkan fungsi sel yang dapat menekan pertumbuhan kanker pada tubuh, menjadikan jus noni asal Tahiti ini meraih Top 10 Cancer Treatment dan the American Association for Cancer Research.

Baca SelengkapnyaGejala Kanker / Tumor Otak dan Pencegahannya
loading...

Mengenal kanker SERVIKS ,pencegah dan pengobatanya

TANDA-TANDA KANKER SERVIKS | GEJALA KANKER MULUT RAHIM

Apakah Anda pernah mendengar penyakit Kanker Serviks atau kanker mulut rahim? Mungkin pernah! Tapi apakah Anda sudah mengenal lebih mendalam soal penyakit yang menduduki peringkat no. 2 setelah kanker payudara – "pembunuh" wanita di muka bumi ini? Apa itu Kanker Serviks?

Pengertian Kanker Serviks

Kanker Serviks adalah kanker yang menyerang area serviks atau leher rahim, yaitu area bawah pada rahim yang menghubungkan rahim dan vagina. Kanker ini disebabkan oleh virus bernama Human Papilloma Virus – atau yang lebih dikenal virus HPV ini.
Biasanya kanker serviks baru akan menujukkan gejala serius, setelah 10-20 tahun kedepan pada wanita yang menikah atau aktif secara seksual. Karena pada fase prakanker dan stadium awal, memang tidak menujukkan gejala apapun. Dan juga karena banyak dari pasien kanker serviks baru menyadari dan melakukan pengobatan ketika stadium kankernya sudah akut.

Siapa yang berpotensi terinfeksi virus HPV?

Baik wanita maupun pria yang sudah aktif secara seksual, baik wanita maupun pria, sangat berpotensi terjangkit virus HPV. Karena virus ini mudah sekali menjakiti para pasangan yang aktif berhubungan intim.
Meruntun dari penyebab timbulnya penyakit kanker serviks, keberadaan penyakit kutil kelamin juga salah satu faktor pendukung menyebarnya virus HPV. Penyakit kutil kelamin juga disebabkan oleh virus HPV. Namun bedanya, kalau kanker serviks disebabkan oleh HPV tipe 16 dan 18, kutil kelamin disebabkan oleh HPV tipe 6 dan 11.
Kutil kelamin adalah benjolan-benjoilan yang tumbuh pada alat kelamin manusia dalam berbagai variasi bentuk. Pada wanita, kutil kelamin tumbuh pada vulva dan serviks. Sedangkan padapria, kutil kelamin akan cenderung muncul pada penis atau skrotum dan pada beberapa kasus tertentu kutil kelamin tumbuh pada area selangkangan.
Bagi pria yang terkena kutil kelamin, keluhan yang akan dirasakan yaitu rasa gata dan panas, pendarahan dan rasa sakit pada penis, strotum dan daerah anal. Pada wanita, keluhan yang akan dirasakan hampir sama dengan pria, yakni rasa gatal dan panas. Terutama pada wanita yang sedang mengandung, kutil kelamin yang diderita bisa menjangkiti janin dalam kandungannya pada saat lahir.
Kutil kelamin bisa menembus dan bertransmisi pada bayi, sehingga akan menyebabkan timbulnya kutil pada leher bayi dan membuat bayi kesulitan bernafas, yang mengarah pada pertumbuhan kanker leher.

Prosentase penyebaran Kanker Serviks

Di seluruh dunia, kasus penyakit kanker serviks ini sudah dialami oleh 1,4 juta wanita. Dan menurut data Globocan 2002 yang didapat dari Yayasan Kanker Indonesia terdapat lebih dari 40.000 kasus baru kanker serviks dengan kisaran angka kematian yang menembus angka 22.000 pada wanita di Asia Tenggara. Dalam hal ini, Indonesia merupakan negara di ASEAN yang menduduki peringkat teratas untuk total kematian kanker serviks pada wanita dan ditambah dengan angka kasus baru sekitar 20 kasus per hari.

Dampak Kanker Serviks bagi penderita

Tidak hanya sakit secara fisik, namun terjangkit virus HPV – yang menyebabkan kanker serviks dan juga kutil kelamin, bisa menggangu penderita secara psikis, yang menyebabkan turunnya tingkat kepercayaan diri dalam kehidupan sosial dan juga kehidupan rumah tangganya, terutama aktivitas seksual bagi pasanganyang sudah menikah atau aktif secara seksual.

Pencegahan Kanker Serviks

* Bila mungkin, hindari faktor resiko yaitu bergati pasangan seksual lebih dari satu dan berhubungan seks dibawah usia 20 karena secara fisik seluruh organ intim dan yang terkait pada wanita baru matang pada usia 21 tahun.
* Bagi wanita yang aktif secara seksual, atau sudah pernah berhubungan seksual, dianjurkan untuk melakukan tes HPV, Pap Smear, atau tes IVA, untuk mendeteksi keberadaanHuman Papilloma Virus (HPV), yang merupakan biang keladi dari tercetusnya penyakit kanker serviks.
* Bagi wanita yang belum pernah berhubungan seks, atau anak-anak perempuan dan laki-laki yang ingin terbentengi dari serangan virus HPV, bisa menjalani vaksinasi HPV. Vaksin HPV dapat mencegah infeksi HPV tipe 16 dan 18. Dan dapat diberikan mulaidari usia 9-26 tahun, dalam bentuk suntikan sebanyak 3 kali (0-2-6 bulan). Dan biayanya pun terbilang murah.
* Menjaga pola makan seimbang dan bergizi, serta menjalani gaya hidup sehat (berolahraga).

Pengobatan Kanker Seviks

Pengobatan Kanker Seviks dapat dilakukan dengan pembedahan (pengangkatan leher rahim, indung telur dan seluruh jaringan di sekitarnya), Radioterapi dan Kemoterapi. Tingkat keberhasilan pengobatan ini tentunya tergantung dari tingkatan kanker serviks yang dialami oleh si penderita. Dari segi biaya, pengobatan kanker serviks ini tergolong mahal.
Kanker serviks dapat dicegah dan diobati apabila setiap orang menyadari bahwa keberadaan virus HPV ini tidak boleh dipandang sebelah mata dan dapat menyerang siapa saja, tanpa pandang bulu.








Baca SelengkapnyaMengenal kanker SERVIKS ,pencegah dan pengobatanya
loading...

Cara Mencegah Kanker Payudara Secara Alam


Cara mencegah kanker payudara secara alami lebih aman dilakukan. berikut adalah tips mencegah kaker payudara secara alami : 
1. Berolah raga secara teratur.

Penelitian menunjukkan bahwa sejalan dengan menigkatnya aktivitas, maka resiko kanker payudara akan berkurang. Berolah raga akan menurukan kadar estrogen yang diproduksi tubuh sehingga mengurangi resiko kanker payudara.

2. Kurangi lemak.

Anda tentu sudah sering mendengar pertentangan pendapat mengenai hubungan antara kanker payudara dengan makanan berlemak. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa diet rendah lemak membantu mencegah kanker payudara. Penelitian yang lain menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara lemak dan kanker payudara.. Penelitian terakhir menyatakan bahwa yang lebih penting adalah jenis lemaknya bukan jumlah lemak yang dikonsumsi.
Jenis lemak yang memicu kanker payudara adalah lemak jenuh dalam daging, mentega, makanan yang mengandung susu full-cream (whole-milk dairy foods) dan asam lemak dalam margarin.
Sedangkan jenis lemak yang membantu mencegah kanker payudara adalah lemak tak-jenuh dalam minyak zaitun dan asam lemak omega-3 dalam ikan salmon dan ikan air dingin lainnya.
Lemak jenuh dalam daging dan produk susu dan asam lemak dalam margarin meningkatkan kadar estrogen dalam darah, sedangkan lemak tak-jenuh dalam minyak zaitun dan asam lemak omega-3 dalam ikan tidak menyebabkan kenaikan kadar estrogen dalam darah.


3.Bila anda mengkonsumsi daging, jangan dimasak terlalu matang.
Terlepas dari lemak jenuh yang terdapat dalam daging, cara anda memasak daging akan mempengaruhi resiko kanker payudara. Daging-daging yang dimasak/dipanggang menghasilkan senyawa karsinogenik (amino heterosiklik). Semakin lama dimasak, semakin banyak senyawa ini terbentuk. Amino heterosiklik paling banyak terdapat dalam daging bakar yang lapisan luarnya (kulitnya) gosong dan hitam.

4.Makan lebih banyak buah dan sayuran.

Semakin banyak buah dan sayuran yang dimakan, semakin berkurang resiko untuk semua kanker, termasuk kanker payudara.
Makanan dari tumbuh-tumbuhan mengandung anti-oksidan yang tinggi, diantaranya vitamin A, C, E dan mineral selenium, yang dapat mencegah kerusakan sel yang bisa menjadi penyebab terjadinya kanker. National Cancer Institute (NCI) merekomendasikan untuk mengkonsumsi buah dan sayuran paling tidak 5 (lima) kali dalam sehari. Tapi harus dihindari buah dan sayuran yang mengandung banyak lemak, seperti kentang goreng atau pai dengan krim pisang.


5. Mengkonsumsi suplemen anti-oksidan.
Suplemen tidak dapat menggantikan buah dan sayuran, tetapi suatu formula anti-oksidan bisa merupakan tambahan makanan yang dapat mencegah kanker payudara.

6. Makan lebih banyak serat.
Selain berfungsi sebagai anti-oksidan, buah dan sayuran juga mengandung banyak serat. Makanan berserat akan mengikat estrogen dalam saluran pencernaan, sehingga kadarnya dalam darah akan berkurang.

7. Makan lebih banyak tahu dan makanan yang mengandung kedelai.

Makanan-makanan yang berasal dari kedelai banyak mengandung estrogen tumbuhan (fito-estrogen). Seperti halnya tamoksifen, senyawa ini mirip dengan estrogen tubuh, tapi lebih lemah. Fito-estrogen terikat pada reseptor sel yang sama dengan estrogen tubuh, mengikatnya keluar dari sel payudara sehingga mengurangi efek pemicu kanker payudara.
Selain menghalangi estrogen tubuh untuk mencapai sel reseptor, makanan berkedelai juga mempercepat pengeluaran estrogen dari tubuh.


8. Makan lebih banyak kacang-kacangan.
Selain dalam kedelai, fito-estrogen juga terdapat dalam jenis kacang-kacangan lainnya.

9. Hindari alkohol.
Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa semakin banyak mengkonsumsi alkohol, maka resiko kanker payudara semakin bertambah karena alkohol meningkatkan kadar estrogen dalam darah.

10. Perhatikan berat badan anda.
Kenaikan berat badan setiap pon setelah usia 18 tahun akan menambah resiko kanker payudara. Ini disebabkan karena sejalan dengan bertambahnya lemak tubuh, maka kadar estrogen sebagai hormon pemicu kanker payudara dalam darahpun akan meningkat.

11. Hindari xeno-estrogens.

Xeno-estrogen maksudnya estrogen yang berasal dari luar tubuh.
Perempuan mengkonsumsi estrogen dari luar tubuh terutama yang berasal dari residu hormon estrogenik yang terdapat dalam daging dan residu pesitisida estrogenik. Diduga xeno-estrogen bisa meningkatkan kadar estrogen darah sehingga menambah resiko kanker payudara.
Cara terbaik untuk menghindari xeno-estrogen adalah dengan mengurangi konsumsi daging, unggas (ayam-itik) dan produk susu (whole-milk dairy product).
Tetapi anda tidak perlu khawatir dengan banyak makan buah dan sayuran, karena efek anti-oksidan dan kandungan seratnya lebih banyak daripada efek residu pestisidanya.


12. Berjemur dibawah sinar matahari.
Meningkatnya angka kejadian kanker kulit (Melanoma maligna) menjadikan kita takut akan sinar matahari. Tetapi sedikit sinar matahari dapat membantu mencegah kanker payudara, karena pada saat matahari mengenai kulit, tubuh membuat vitamin D. Vitamin D akan membantu jaringan payudara menyerap kalsium sehingga mengurangi resiko kanker payudara. Agar bisa memperoleh sinar matahari selama 20 menit/hari, dianjurkan untuk berjalan dibawah sinar matahari pada siang hari atau sore hari. Tetapi bila anda ingin mendapatkan kalsium atau vitamin D tidak dari sinar matahari, anda dapat mencoba mengkonsumsi makanan suplemen.

13. Jangan merokok.
Merokok akan meningkatkan resiko kanker payudara.

14. Menyusui/memberikan ASI kepada anak anda
Untuk alasan yang masih belum jelas, menyusui berhubungan dengan berkurangnya resiko kanker payudara sebelum masa menopause.

15. Pertimbangkan kembali sebelum menggunakan terapi pengganti hormon (Hormone Replacement Therapy = HRT).
Ada beberapa alasan bagus untuk melakukan HRT sesudah masa menopause, yaitu mengurangi resiko penyakit jantung, osteoporosis dan penyakit Alzheimer's. Tetapi HRT akan menambah resiko kanker payudara. Bicarakan dengan dokter anda dan pertimbangkan resiko-resiko yang mungkin timbul, karena kebanyakan perempuan lebih tinggi resikonya untuk menderita penyakit jantung, daripada kanker payudara.


Satu lagi hal yang dapat mempengaruhi resiko terkena kanker payudara adalah stress.
Literatur medis menyebutkan bahwa stress dapat menigkatkan resiko kanker payudara. Tetapi penelitian tentang hal ini masih bersifat kontroversial. Namun tidak ada salahnya untuk memulai cara mengatasi stress dalam hidup anda melalui meditasai, yoga, tai chi, berkebun atau kegiatan santai lainnya.


Baca SelengkapnyaCara Mencegah Kanker Payudara Secara Alam
loading...

Ciri - Ciri / Tanda - Tanda Kanker Payudara

Ciri – Ciri / Tanda – Tanda Kanker Payudara

Apa sajakah Ciri – Ciri / Tanda – Tanda Kanker Payudara?
Seringkali tidak ada tanda-tanda luar dari kanker payudara yang dapat Anda lihat atau rasakan. Jika ada tanda-tanda lahiriah, yang lebih umum termasuk benjolan, seluas penebalan, atau lesung pipit di payudara. Kurang tanda-tanda umum termasuk payudara bengkak dan kemerahan atau node getah bening ketiak diperbesar.

Tetapi bahkan jika Anda memiliki satu atau lebih dari tanda-tanda ini, itu masih tidak berarti Anda terkena kanker payudara. Ingat bahwa kebanyakan benjolan payudara berubah menjadi jinak (bukan kanker).
Namun, itu sangat penting bahwa Anda PERGI KE DOKTER jika Anda khawatir bahwa Anda mungkin menderita kanker payudara. Setelah dokter memeriksanya akan memudahkan Anda khawatir, dan jika ada sesuatu yang ditemukan, Anda akan dapat mengurusnya dengan cepat.

Pemeriksaan fisik payudara adalah salah satu cara untuk menemukan kanker payudara. Anda dapat membaca tentang metode skrining lain untuk mendeteksi kanker payudara pada kami Pemutaran & bagian Testing.

Untuk mengetahui apakah gejala spesifik yang berhubungan dengan kanker payudara, membaca jawaban para ahli Breastcancer.org ‘atas pertanyaan umum tentang:
Ada seluruh dunia pengujian yang sejalan dengan merawat payudara Anda. Meskipun tes medis bisa saraf-wracking – terutama ketika datang untuk menunggu hasil – mereka sangat penting dalam menjaga payudara Anda sehat dan mendapatkan perawatan yang tepat Anda jika Anda mengembangkan kanker payudara.

Pada bagian ini, Anda akan belajar tentang berbagai jenis tes kanker payudara, seperti mammogram, payudara MRI, dan biopsi. Anda dapat mempelajari tentang mendapatkan hasil tes Anda dan melacak catatan medis Anda. Juga ditampilkan adalah pro dan kontra dari pengujian genetik dan apa hasil yang mungkin berarti bagi Anda

Baca SelengkapnyaCiri - Ciri / Tanda - Tanda Kanker Payudara
loading...

Posisi Tidur Yang Baik.

Posisi Tidur Yang Baik - Bagaimana posisi tidur Anda? Cara tidur yang baik dapat memperpanjang umur Anda dan mengurangi risiko sakit punggung dan pegal-pegal.
Posisi Tidur Yang Baik.

Tidur miring 
Bila Anda merasa nyaman dengan tidur miring, sebaiknya Anda miringkan badan ke arah kanan. Seperti halnya tidur telungkup, tidur dengan posisi miring ke kiri akan membebani jantung dengan berat badan Anda. Pada saat yang sama, jantung masih harus memompa darah. Hal ini mengakibatkan kelelahan jantung yang dapat berakibat fatal dalam jangka panjang.
Posisi tidur miring yang terbaik adalah "cara tidur bayi" yaitu dengan punggung melengkung dan kaki sedikit menekuk ke arah dada. Posisi ini mengurangi tekanan pada tulang punggung, memudahkan pernafasan, dan membebaskan organ-organ tubuh. Gunakan bantal yang sedikit keras di bawah kepala dan leher untuk mengurangi tekanan di pundak. Sisipkan bantal di antara kedua kaki agar tumpuan badan tidak terlalu berpusat di pinggul dan menimbulkan pegal-pegal.


Tidur telentang 
Tidur telentang sangat baik bila Anda memiliki nyeri punggung. Menyisipkan bantal di bawah dengkul kaki bermanfaat untuk mengurangi beban punggung bagian bawah.

Tidur tengkurap 

Ini adalah posisi tidur yang paling buruk karena menekan jantung, paru-paru dan perut. Namun, bila karena sesuatu hal Anda harus tidur tengkurap, gunakan bantal di bawah perut dan pinggang. Hindari penggunaan bantal di kepala atau kecilkan ukurannya karena akan menekan leher Anda.
Hampir setiap orang berganti-ganti posisi pada saat tidur. Posisi saat Anda mulai tidur mungkin berbeda dengan saat bangun. Perubahan posisi seperti itu wajar saja, asal tidak berlebihan. Untuk mengurangi pergantian posisi yang terlalu sering sehingga membahayakan tubuh Anda, gunakan bantal yang empuk dan cukup keras dan bersihkan sprei atau badcover agar tidak menimbulkan gatal. 



Baca SelengkapnyaPosisi Tidur Yang Baik.
loading...

Gejala Stres Baru: SMS-an Saat Tidur

Gejala stres yang dihadapi orang-orang sibuk mengalami sebuah fenomena baru, yaitu SMS-an saat sedang tidur.
Kebiasaan aneh ini kala, penderita mengirimkan SMS berisi pesan yang aneh kepada keluarga atau teman, tanpa pernah disadari kita melakukannya saat tidur.
“Saya menangani pasien yang memiliki gangguan tidur, yakni sering mengirim SMS saat sedang tidur. Ini memang bukan kasus yang sering terjadi, dan yang pasti bukan tren yang biasa,” ujar Dr David Cunnington, dari Melbourne Sleep Disorder Centre, Australia.
Menurut Dr Cunnington, mengirim pesan atau SMS selagi tidur merupakan akibat stres yang dialami seseorang, terlebih lagi padatnya aktivitas dan banyaknya pekerjaan yang harus dilakukan sepanjang hari.
“Orang-orang terlalu banyak berkegiatan setiap harinya sehingga terkadang mereka merasa harus selalu siap ketika ada panggilan meskipun di waktu istirahat malam. Apalagi kini fasilitas smartphone mempermudah semua komunikasi,” ungkap Dr Cunnington.
Dr Cunnington mengingatkan untuk menjauhkan ponsel Anda dari kasur jika Anda menginkan istirahat yang berkualitas di malam hari.
“Poin utamanya adalah bahwa orang perlu menghargai waktu tidur Anda dan berusaha mematikan (ponselnya) pada malam hari,” tambahnya.
Hingga saat ini belum ada penelitian yang membahas kelakuan mengirim SMS saat sedang tidur. Tetapi, menurut Dr Cunnington, di tahun 2008 ada sebuah penelitian serupa, yakni mengirim email saat tidur, yang dilakukan oleh peneliti dari Universitas Toledo, Amerika.
Para peneliti dari Universitas itu menemukan kasus seorang wanita berusia 44 tahun yang bisa mengirim email saat dia sedang tertidur, namun tak ingat apa yang telah dilakukannya saat terbangun dari tidur.
(Berbagai Sumber)
Baca SelengkapnyaGejala Stres Baru: SMS-an Saat Tidur
loading...

Penyakit Kanker Paru-paru

Penyakit Kanker Paru-paru tergolong dalam penyakit kanker yang mematikan, baik bagi pria maupun wanita. Dibandingkan dengan jenis penyakit kanker lainnya, seperti kanker prostat, kanker usus, dan kanker payudara, penyakit kanker paru-paru dewasa ini cenderung lebih cepat meningkat perkembangannya.

Penyakit kanker paru-paru adalah sebuah bentuk perkembangan sell yang sangat cepat (abnormal) didalam jaringan paru yang disebabkan oleh perubahan bentuk jaringan sell atau ekspansi dari sell itu sendiri. Jika dibiarkan pertumbuhan yang abnormal ini dapat menyebar ke organ lain, baik yang dekat dengan paru maupun yang jauh misalnya tulang, hati, atau otak.


Penyakit Kanker Paru-paru

Penyakit kanker paru-paru lebih banyak disebabkan oleh merokok (87%), sedangkan sisanya disebabkan oleh zat asbes, radiasi, arsen, kromat, nikel, klorometil eter, gas mustard dan pancaran oven arang bisa menyebabkan kanker paru-paru, meskipun biasanya hanya terjadi pada pekerja yang juga merokok.



  • Klasifikasi Penyakit Kanker Paru-Paru

  • Ada pengklasifikasian dari penyakit kanker paru-paru, Ini dilihat dari tingkat penyebarannya baik dijaringan paru itu sendiri maupun terhadap organ tubuh lainnya. Namun pada dasarnya penyakit kanker paru-paru terbagi dalam dua kriteria berdasarkan level penyebarannya:
    1. Kanker paru-paru primer
      Memiliki 2 type utama, yaitu Small cell lung cancer (SCLC) dan Non-small cell lung cancer (NSCLC). SCLC adalah jenis sell yang kecil-kecil (banyak) dimana memiliki daya pertumbuhan yang sangat cepat hingga membesar. Biasanya disebut “oat cell carcinomas” (karsinoma sel gandum). Type ini sangat erat kaitannya dengan perokok, Penanganan cukup berespon baik melalui tindakan chemotherapy and radiation therapy.

    Sedangkan NSCLC adalah merupakan pertumbuhan sell tunggal, tetapi seringkali menyerang lebih dari satu daerah di paru-paru. Misalnya Adenoma, Hamartoma kondromatous dan Sarkoma.

  • Kanker paru sekunder
    Merupakan penyakit kanker paru yang timbul sebagai dampak penyebaran kanker dari bagian organ tubuh lainnya, yang paling sering adalah kanker payudara dan kanker usus (perut). Kanker menyebar melalui darah, sistem limpa atau karena kedekatan organ.


  • Tanda dan Gejala Penyakit Kanker Paru-paru
  • Tanda dan gejala kanker paru ini hanya akan muncul saat perkembangan abnormal sell ini semakin parah kearah stadium yang lebih lanjut, dan ini memerlukan waktu bertahun-tahun sejak awal perkembangannya. Bahkan ada kemungkinan tidak menampakkan adanya tanda dan gejala khusus, melainkan hanya tampak jika dilakukan X-ray. Namun jika beberapa tanda dan gejala dibawah ini apabila dirasakan, sebaiknya segeralah periksa ke dokter :
    1. Batuk-batuk yang lama pada orang merokok
    2. Kesulitan bernafas (nafas pendek)
    3. Batuk mengeluarkan darah (meskipun jumlah sedikit)
    4. Sering mengalami infeksi paru (pneumonia atau bronchitis)
    5. Adanya nyeri dada, bahu dan bagian punggung
    6. Suara yang berubah dari biasanya
    7. Batuk lebih dari 2 minggu pada orang yang tidak merokok
    8. Lainnya seperti susah menelan, leher dan wajah tampak membengkak, nafsu makan berkurang, hilangnya berat badan, cepat lelah atau lemah.

  • Penyebab Penyakit Kanker Paru-paru
  • Penyebab terbesar adalah merokok, Sedangkan lainnya adalah disebabkan adanya kontaminasi udara sekitar oleh zat asbes, polusi udara oleh asap kendaraan ataupun pembakaran termasuk asap rokok. Ada beberapa kasus penyakit yang memicu terjadinya penyakit kanker paru-paru ini, yaitu penyakit TBC dan Pneumonia. Kedua penyakit ini dapat menimbulkan perlukaan pada jaringan sell organ paru sehingga mensupport terjadinya pertumbuhan sell abnormal didalam rongga tersebut. Biasanya kanker paru yang berkembang dari kasus ini adalah jenis adenocarcinoma (adenoma).

  • Penanganan dan Treatment Penyakit Kanker Paru
  • Penanganan dan treatment atau pengobatan yang dilakukan pada orang yang terdiagnosa mengalami penyakit kanker paru akan tergantung dari tingkat stadiumnya, kemungkinan dilakukannya operasi, serta kondisi umum si Penderita. Hal ini tidak terlepas dari riwayat serta penyebab dari adanya kanker paru tersebut tentunya.
    Beberapa langkah yang biasa dilakukan adalah:
    • Tindakan operasi pembedahan mengangkat sell kanker
    • Tindakan Therapy Radiasi
    • Tindakan Therapy Kemotherapy
    • Tindakan penyuntikan {Photodynamic (PTD)}
    Pemberian Nutrisi dan supplement dapat mengurang gejala yang disebabkan oleh kanker paru. Vitamin D dan Fe sangat baik untuk diberikan oleh penderita penyakit kanker paru, Begitu pula dengan makanan antioxidant seperti blueberri, cherri, dan buah tomat.





    Baca SelengkapnyaPenyakit Kanker Paru-paru
    loading...

    BPOM: Waspada! 22 Produk Kopi Tercampur Bahan Kimia Obat

    Jakarta, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menemukan 22 produk kopi dalam kemasan yang sengaja dicampur bahan kimia sildenafil dan atau tadalafil. Bahan kimia obat ini dapat menyebabkan sakit kepala, muka merah, pusing, mual, nyeri perut, gangguan penglihatan, infark myocard, nyeri dada, denyut cepat (palpitasi), kehilangan potensi seks secara permanen dan kematian.
    “Akhir-akhir ini, ditemukan modus operandi baru yang dilakukan oleh pelaku usaha secara tidak bertanggung jawab, yaitu memproduksi dan mengedarkan produk kopi dalam kemasan yang dicampur bahan kimia obat (BKO) berupa sildenafil dan atau tadalafil,” bunyi siaran pers POM yang diumumkan Jumat (25/11/2011).
    Badan POM menegaskan tidak pernah memberikan persetujuan izin edar untuk produk kopi tersebut. Karena pada prinsipnya penambahan BKO dalam pangan adalah dilarang.
    Dari hasil sampling dan pengujian selama 2 hari terhadap 56 produk kopi dalam kemasan, ditemukan 22 produk yang positif mengandung sildenafil dan atau tadalafil. Ke-22 produk tersebut tidak terdaftar di Badan POM.
    Sebagai tindak lanjut dari hasil temuan tersebut Badan POM dengan ini menyampaikan peringatan kepada public (public warning), dengan tujuan agar masyarakat tidak mengonsumsi kopi yang mengandung bahan kimia obat karena dapat membahayakan kesehatan.
    Terhadap produk kopi mengandung BKO telah dilakukan penarikan dari peredaran untuk dimusnahkan. Badan POM juga telah menyampaikan surat rekomendasi kepada Dinas Kesehatan untuk mencabut ijin edar produk kopi mengandung BKO tersebut.
    Kepada produsen dan pelaku usaha lainnya diperingatkan untuk tidak memproduksi dan/atau mengedarkan kopi yang mengandung bahan kimia obat karena hal tersebut melanggar hukum.
    Terhadap pelanggaran tersebut, menurut Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1996 tentang Pangan, Pasal 55, pelaku dapat dikenakan pidana penjara paling lama 5 tahun dan atau denda paling banyak Rp 600 juta.
    Untuk mencegah peredaran produk pangan yang tidak memenuhi syarat keamanan, mutu dan manfaat, Badan POM terus menerus melakukan pengawasan secara komprehensif sebelum dan sesudah produk beredar.
    Termasuk koordinasi lintas sektor utamanya dengan Pemda Kab/Kota (Dinas Kesehatan/ Dinas Perindustrian/Dinas Perdagangan), sedangkan bagi UMKM produsen industri rumah tangga pangan dilakukan pembinaan/ advokasi agar dapat memenuhi persyaratan yang ditetapkan.
    Kepada masyarakat diminta untuk tidak membeli dan mengonsumsi produk kopi seperti tercantum dalam lampiran.
    Dihimbau kepada masyarakat bila menemukan produksi danatau peredaran kopi mengandung bahan kimia obat tersebut agar melaporkan kepada Unit Layanan Pengaduan Konsumen Badan POM RI di Jakarta, nomor telepon: 021-4263333 dan 021-32199000 atau email ulpk@pom.go.id atau melalui Layanan Informasi Konsumen di Balai Besar/Balai POM di seluruh Indonesia.
    Ke-22 produk kopi dalam kemasan yang sengaja dicampur bahan kimia sildenafil dan atau tadalafil itu adalah:
    1. 39 Sa Kao 3 in 1 Kopi Mix Plus Ektrak Jahe (Lokasi Jakarta Utara)
    2. 39 Sa Kao Kopi Mix Ginseng Korea 3 in 1 (Lokasi Jakarta Utara)
    3. Bel-Bel Kopi Susu Extra (Produksi PT Mandala Cahaya Sentosa, Lokasi Grobogan Jawa Tengah)
    4. Black Borneo Platinum Coffee (Produki PT Victoabel Food Industry, Lokasi Sidoarjo)
    5. Dream Coffee (Produksi: PT Mandala Cahaya Sentosa – Sidoarjo dan PT International Green Natural Lokasi Sidoarjo)
    6. Dynamic Coffee/Dynamic Coffee dan Nusantara/Dynamic Tribulus Coffee (Produksi: PT Daya Dinamika Nusantara dan PT Aimfood Indonesia. Lokasi: Tangerang).
    7. Golden Life (Lokasi: Sidoarjo)
    8. Good Coffee Premium/Good Coffee (Produksi: PT Putra Gudti Indonesia, CV Bin Halim untuk PT Putra, PT Putra Gudti Indonesia. Lokasi: Bogor)
    9. Herba Max Coffee (Distributor: PT Solusky. Lokasi: Sidoarjo)
    10. Jahe Mix Barokah SP (Lokasi: Jakarta Utara)
    11. Jomoon Instan Coffee (Produksi: PT. Green Nirmala – Sidoarjo. Lokasi: Sidoarjo)
    12. Joss-Fly Coffee Plus Panax Ginseng (Produksi: PT Mandala Cahaya Sentosa. Lokasi: Grobogan Jawa Tengah)
    13. Kopi Cleng – Sehat, Nikmat, Berstamina (Produksi: CV. Jamu Moro Sehat, Banjarnegara Jawa Tengah)
    14. Kopi KPH/Kopi Kuat (Lokasi: Sidoarjo)
    15. Kopi Mahabbah (Produksi: PT Mandala CS, Mahabbah Group, Mahabbah Group. Lokasi Sidoarjo)
    16. Kopi Pasutri (Produksi: Al Jazira Herbal, Bekasi. Lokasi Sidoarjo)
    17. Kopi Strong 234 (Produksi: PT Hamiegi Bandung. Lokasi: Bandung)
    18. Maca-Tekh (Produksi: PT Wootekh Jakarta Indonesia. Lokasi: Tangerang).
    19. Matador Coffee
    20. Mawaddah Coffee (Lokasi: Sukabumi)
    21. On Coffee
    22. Premium Energy Coffee (Lokasi: Tangerang)
    sumber : http://www.detikhealth.com/read/2011/11/25/140323/1775587/763/bpom-waspada-22-produk-kopi-tercampur-bahan-kimia-obat
    Baca SelengkapnyaBPOM: Waspada! 22 Produk Kopi Tercampur Bahan Kimia Obat
    loading...

    Inilah Reaksi Tubuh Saat Mengisap Rokok

    Sebatang rokok yang diisap seseorang akan habis dalam 10 embusan dan dalam waktu lima menit. Akan tetapi, dalam tempo sesingkat itu ada 4.000 jenis zat kimia yang merasuki organ-organ tubuh. Lihat reaksi apa yang terjadi ketika kita merokok.

    0-10 detik pertama
    Pada isapan pertama, asap rokok akan masuk ke mulut dan meninggalkan lapisan cokelat tipis di gigi. Gas bersifat toksik seperti formalin dan amonia yang terhirup akan membuat sistem imun menjadi waspada sehingga terjadi inflamasi.

    Begitu memasuki tenggorokan, asap rokok akan melambatkan cilia, alat penyapu kecil yang bertugas untuk membersihkan sistem pernapasan dari partikel berbahaya. Sementara itu, nikotin yang naik ke udara langsung masuk ke pembuluh darah melalui jutaan kapiler di dalam paru-paru.
    Ketika nikotin memasuki kelenjar adrenal, tubuh akan merasakan sentakan energi yang memicu pengeluaran adrenalin sehingga tekanan darah dan detak jantung meningkat. Akibatnya, jantung kesulitan untuk mengendur di antara detak jantung sehingga risiko untuk terkena stroke pun meningkat.
    Pada saat yang sama, karbon monoksida dari asap rokok akan mulai menumpuk di dalam darah sehingga kemampuan tubuh untuk mengirimkan oksigen ke organ vital berkurang.
    Melalui peredaran darah, nikotin memasuki otak dan direspons sel saraf tertentu dengan cara pelepasan secara deras neurotransmiter dopamin yang memberikan perasaan enak. Ini sebabnya merokok menimbulkan rasa ketagihan.

    Setelah 5 menit
    Setelah level dopamin kembali normal, tubuh menginginkan perasaan high lagi meski kita tidak menyadarinya. Bila kita sering memuaskan keinginan tersebut, otak akan terbiasa dan mulai muncul rasa ketagihan. Akibatnya, akan sulit bagi Anda untuk berhenti merokok.
    Meski rokok Anda sudah dimatikan, di dalam tubuh masih menumpuk kandungan beracun untuk 6-8 jam ke depan.



    Baca SelengkapnyaInilah Reaksi Tubuh Saat Mengisap Rokok
    loading...

    Posting Terbaru