Rabu, 13 Juli 2016

4 Smartphone murah yang asik buat main game Pokemon Go

Smartphone untuk main Pokemon Go – sebuah game besutan pengembang Niantic yaitu Pokemon Go kini sedang menjadi perhatian para gamers di seluruh dunia, bukan hanya karena nama besar Pokemon yang terkenal akan monster-monsternya, namun yang membuat game ini berbeda dari pada game smartphone lainnya adalah cara bermainnya. Menggunakan layanan GPS sebagai akses atau cara menemukan kumpulan monster yang harus ditangkap dan koleksi, tidak hanya mengumpulkan monster ketika sudah berada di level 5 para pemain bisa bertarung satu sama lain.

Sebuah game interaktif ini memang sedang menjadi buah bibir para gamers di seluruh dunia tidak terkecuali Indonesia, walaupun belum secara resmi dirilis di Indonesia namun sudah banyak gamers yang memainkannya, dendan trik download khusus. Nah sayangnya game ini tidak bisa di mainkan di semua smartphone, hanya smartphone tertentu saja yang spesifikasinya memenuhi syarat. Dan berikut ini adalah 4 smartphone yang asik untuk bermain game Pokemon Go.

4 SMARTPHONE UNTUK MAIN POKEMON GO

1 ) Xiaomi Redmi 3

Harga    : Rp 1.875.000


Salah satu produsen smartphone android asal china ini memang sering memberikan kejutan pada setiap produk yang mereka luncurkan. Spesifikasinya yang gahar dan harganya yang terjangkau membuat smartphone ini diburu oleh banyak orang. Dan dengan spesifikasi yang gahar tadi tentunya sangat asyik untuk bermain Pokemon Go.

Spesifikasi :

Layar    
IPS 5 inci HD 720p
GPU
Adreno 405
OS
Android 5.1 Lollipop
Memori               
RAM 2 GB/16 GB
Kamera
13 MP & 5 MP
Baterai 
4100 mAh
Chipset
Qualcomm Snapdragon 616 Octa-Core 1.5 GHz Corex-A53

2 ) Infinix Note 2


Harga    : Rp 1.950.000


Selanjutnya ada Infinix Note 2 yang memilki spesifikasi yang tidak kalah gahar, baterainya yang kuat dan prosesornya yang tinggi menjadikan smartphone ini sangat memenuhi syarat untuk memainkan game berat sekelas pokemon go.

Spesifikasi :

Layar    
IPS 5.9 inci HD 720p
GPU
Mali-T720MP3
OS
Android 5.1 Lollipop
Memori               
RAM 2 GB/16 GB
Kamera
13 MP & 2 MP
Baterai 
4040 mAh
Chipset
MediaTek MT6753 Octa-Core 1.3 GHz Cortex-A53

3 ) Lenovo Vibe P1 Turbo

Harga    : Rp 3.900.000


Memiliki prosesor snapdragon 615 dengan RAM 3GB yang tertanam pada perangkat ini, membuat Lenovo Vibe P1 Turbo sangat cocok untuk bermain game pokemon Go. Ditambah lagi bateranya yang sebesar 5000mAh, membuat para gamers tidak perlu takut akan kehabisan daya.

Spesifikasi :

Layar    
IPS 5.5 inci Full HD 1080p
GPU
Adreno 405
OS
Android 5.1 Lollipop
Memori               
RAM 3 GB/32 GB
Kamera
13 MP & 5 MP
Baterai 
4040 mAh
Chipset
Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 Ouad-Core 1.5 GHz Cortex-A53

4 ) Infinix Hot Note

Harga    : Rp 1.699.000


Didukung dengan RAM 2 GB dan chipset MediaTek MT6592 memnuat smartphone yang satu ini sangat cocok untuk bermain game seberat pokemon Go, dijamin bermain akan lebih nyaman dan lancar dengan Infinix Hot Note. Terlebih harga perunitnya tidak sampai 2 juta.

Spesifikasi :

Layar    
IPS 5 inci HD 720p
GPU
Mali-450
OS
Android 4.4 KitKat
Memori               
RAM 2 GB/16 GB
Kamera
8 MP & 5 MP
Baterai 
4000 mAh
Chipset
MediaTek MT6592 Octa-Core 1.4 GHz Cortex-A7


loading...

Artikel Terkait

Posting Terbaru