Kamis, 05 Februari 2015

7 Jenis Makanan Ini Mampu Melancarkan Siklus Menstruasi

Seperti yang telah Anda ketahui bahwa siklus mentruasi wanita idealnya adalah harus teratur disetiap bulannya. Bila siklus menstruasi tidak teratur atau kacau, maka bisa jadi itu merupakan suatu tanda bahwa ada sesuatu yang tidak beres dalam kesehatan tubuh maupun reproduksi Anda.

Ada banyak hal yang mampu mengganggu siklus menstruasi Anda. Salah satu hal yang dapat memicunya adalah dengan melakukan pola makan yang salah. Menstruasi sendiri merupakan suatu proses keluarnya darah pada dinding rahim yang setiap bulannya terjadi secara rutin. Menstruasi juga sebenarnya adalah salah satu proses untuk mempersiapkan tubuh wanita supaya bisa mengandung.
makanan saat menstruasi
Biji wijen si kecil bermanfaat via fedandfit.com
Pada umumnya, mentruasi pertama kali dapat terjadi pada usia 10-16 tahun. Akan tetapi ada juga yang meskipun baru berusia 8 tahun seorang wanita dapat mengalami menstruasi. Hal ini bisa terjadi karena asupan gizi yang baik dapat mempercepat proses kesiapan tubuh untuk mengalami menstruasi. Oleh karena itu, bila siklus menstruasi Anda bermasalah, Anda juga bisa mengatasinya dengan mengonsumsi makanan-makanan yang kaya akan kandungan nutrisinya. Berikut ini kami sajikan untuk Anda 7 jenis makanan yang dapat melancarkan siklus mentruasi.

1. Kacang almond
Kacang almond biasanya sering dijadikan sebagai camilan yang menyehatkan. Namun tidak hanya itu saja, ternyata makan kacang almond bermanfaat juga untuk menginduksi siklus menstruasi Anda. Hal ini dikarenakan kandungan gizi yang dimilikinya baik untuk menyeimbangkan hormon didalam tubuh.

2. Seledri
Seledri merupakan salah satu sayuran daun yang sering dimanfaatkan sebagai bumbu masakan. Namun perlu Anda ketahui bahwa sudah sejak lama seledri dikenal sebagai unsur pengobatan dan juga penyedap masakan. Mengonsumsi seledri bermanfaat untuk merangsang aliran darah ke pelvis dan uterus sehingga nantinya akan melancarkan siklus menstruasi Anda.

3. Daun parsley
Telah sejak lama daun parsley dimanfaatkan untuk melancarkan siklus menstruasi. Cara penggunaannya, minumlah air rebusan daun parsley secara rutin dan teratur. Nantinya, rahim Anda akan berkontraksi sehingga siklus menstruasi akan menjadi lancar.

4. Pepaya
Buah pepaya mempunyai nama latin Carica papaya L yang merupakan tumbuhan yang berasal dari Meksiko bagian selatan dan juga bagian utara dari Amerika Selatan. Buah yang kaya akan nutrisi ini berguna juga untuk melancarkan siklus menstruasi dengan cara menciptakan panas dalam tubuh.

5. Jahe
Jahe merupakan tanaman rimpang yang sangat populer digunakan sebagai rempah-rempah atau bahan obat. Bila siklus menstruasi Anda akhir-akhir ini tidak berjalan lancar, Anda bisa mencoba mengatasinya dengan minum air jahe.

6. Ikan salmon
Ikan salmon dikenal akan gizinya yang tinggi serta memiliki berbagai macam manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu manfaat ikan salmon adalah untuk menstabilkan hormon sekaligus meningkatkan siklus menstruasi.

7. Biji wijen
Biji wijen biasanya sering Anda temukan pada campuran kue, bumbu masakan, bahkan ada juga yang menggunakannya sebagai bahan baku kosmetik. Bentuknya yang kecil namun biji wijen mampu menghasilkan panas tubuh sehingga hal itu akan menjadikan siklus menstruasi Anda lebih lancar.

Selain 7 makanan yang telah disebutkan diatas, sebenarnya masih banyak lagi makanan sehat lainnya yang mampu memberikan manfaat serupa. Namun, mengonsumsi 7 makanan tersebut juga sudah mampu untuk membuat siklus menstruasi Anda berjalan lancar.

loading...

Artikel Terkait

Posting Terbaru