Zat besi dan sengFungsi utama zat besi dan seng adalah menyuburkan rambut. Nutrisi ini diperoleh dari daging merah yang sebaiknya dikonsumsi dua kali dalam seminggu. Untuk vegetarian, sumber zat besi dan seng adalah kedelai atau polong-polongan.
Vitamin DBeberapa penelitian pernah membuktikan bahwa vitamin D mampu merangsang pertumbuhan rambut. Selain diperoleh dari sinar matahari, vitamin D juga bisa ditemukan dalam produk susu.
Asam lemak omega-3Makan ikan salmon dua kali dalam seminggu bisa menjaga kelembapan rambut secara alami dari dalam. Sebab ikan salmon kaya akan asam lemak omega-3 yang menyehatkan rambut.
ProteinBerikutnya, nutrisi yang menyehatkan dan menguatkan akar rambut adalah protein. Dapatkan asupan protein dari daging atau telur ayam setiap hari dalam porsi cukup.
BiotinBiotin merupakan salah satu jenis vitamin B kompleks yang dibutuhkan rambut. Nutrisi ini terkandung dalam telur atau bisa juga diperoleh dari suplemen.
Itulah beberapa nutrisi yang bisa menyehatkan rambut. Apakah Anda sudah mengonsumsi semuanya?
http://www.merdeka.com/sehat/5-nutrisi-yang-menyehatkan-rambut.html